Minggu, 29 Oktober 2017

X TKR 
Apa nama benda ini? 
Bagaimana ketelitiannya? 
Bagaimana penggunaannya?



Dial Indicator


Selamat berdiskusi!!!


Kamis, 26 Oktober 2017

CHASIS
Chasis merupakan penompang beban dari kendaraan. Coba,bagaimanakah kegunaan chasis tersebut? Lihat gambar berikut!!!





SISTEM HIDROLIK

Secara akar bahasa, kata hidrolik berasal dari bahasa Yunani, yang terdiri atas kata
hydro yang berarti air, dan aulos yang artinya pipa. Dalam istilah dunia mekanik, hidrolik
merupakan sebuah alat yang proses kerjanya menggunakan zat cair di dalam pipa. Tenaga
yang dihasilkan dari sistem hidrolik ini berupa tekanan dari zat cair semacam oli dan air
yang membuat gerakan segaris dan memutar.
Apabila zat cair mendapat tekanan kuat hingga memenuhi ruang (pipa) sejurus akan
menghasilkan tenaga yang kuat pula. Sistem kerja semacam pompa demikian seringkali
dimanfaatkan pada alat berat untuk memuat (load) dan mengangkat (lift). Beberapa alat
berat mekanik seperti crane, dongkrak, eskavator, rem kendaraan menggunakan sistem
hidrolik dalam proses kerjanya.
Salah satu kegunaan pompa hidrolik adalah kemampuannnya dalam mengalirkan
hidrolik ke dalam rangkaian hidrolik sehingga komponen dapat bergerak. Tenaga yang
dihasilkan dari pompa serta komponen lainnya sebanding dengan tenaga mekanik yang
menggerakkan pompa. Artinya, tenaga mekanik dari penggerak diubah menjadi tenaga
fluida. Jenis pompa hidrolik yang mudah ditemui yakni Pompa Roda Gigi Dalam, Pompa
tipe Gerotor, Pompa Roda Gigi Luar, Pompa Baling-baling (sudu-sudu), dan Pompa
Torak.
Gambar: Mesin cuci hidrolik (kiri) dan mesin press bertenaga (kanan)

Cara Kerja Transmisi Manual

Video di atas adalah cara kerja transmisi manual 4 percepatan. Silahkan di pahami.
Perhatikan setiap purarannya!
Komponen transmisi?? Yang mana?
Sumber :

Rabu, 18 Oktober 2017

Sinchromesh


Fungsi Synchromesh pada Transmisi

Topik untuk kali ini adalah fungsi syncromesh pada transmisi. Synchromesh digunakan pada transmisi untuk mobil, jadi artikel ini khususnya hanya membahas transmisi mobil saja. Sejauh pengetahuan saya belum ada sepeda motor yang menggunakan synchromesh pada transmisi. Sebelum mengetahui fungsi synchromesh , maka pertama kali kita harus mengenal dulu synchromesh. Untuk perhatikan gambar di bawah ini !




Inilah gambar dari synchromesh , bentuknya menyerupai cincin yang terbuat dari bahan kuningan . Synchromesh ini dibuat dari bahan yang lebih lunak dari komponen – komponen transmisi lainnya , sehingga komponen ini lebih mudah rusak agar tidak merusak komponen – komponen transmisi yang lainnya. Tujuan pembuatan synchromesh dari kuningan adalah karena harga synchromesh yang jauh lebih murah dibandingkan dengan komponen – komponen transmisi yang lainnya. Sehingga jika terjadi kerusakan atau keausan , maka synchromesh akan lebih mudah rusak dan aus , sehingga pergantian komponennya tidak terlalu mahal.

Synchromesh dipasangkan di antara clutch hub dan gigi – gigi transmisi. Jumlah synchromesh tergantung pada jumlah gigi – gigi pada tranmsisi , atau tergantung pada jumlah tingkat percepatannya. Jika transmisi itu memiliki 4 percepatan dan 1 gigi mundur , maka jumlah synchromesh nya adalah 5 buah. Jika transmisi itu memiliki 5 percepatan dan 1 gigi mundur , maka jumlah synchromesh nya ada 6 buah , demikianlah seterusnya.
Fungsi synchromesh adalah untuk memperhalus perpindahan gigi pada transmisi . Cara kerjanya adalah saat pengemudi menggeser tuas transmisi dan memindahkan percepatan mobil nya. Maka tuas transmisi itu akan menggerakkan shift fork pada transmisi , yang akan diteruskan untuk menggerakan clutch hub untuk bergerak ke posisi gigi yang dituju. Misalkan perpindahan gigi ke gigi satu , maka clutch hub akan bergerak menuju gigi 1. Pada saat mesin dihidupkan , maka poros dalam tranmsi  dan gigi – gigi dalam transmisi sedang berputar. Dan ketika perpindahan gigi , maka pedal kopling akan diinjak , sehingga putaran dari mesin ke transmisi diputus . Hal ini akan membuat terjadi perbedaan putaran pada komponen – komponen dalam transmisi. Untuk itulah maka synchromesh digunakan di antara clutch hub dan gigi – gigi transmisi , yang berguna untuk menyamakan putaran antara clutch hub dan gigi yang dituju.  Sehingga perpindahan gigi atau perpindahan percepatan dapat menjadi halus dan tidak merusak komponen – komponen transmisi yang lainnya.

Sumber :http://bestmechanic.blogspot.co.id/2012/11/fungsi-synchromesh-pada-transmisi.html?m=1

Wayang kulit Penthuk

Soal penjajakan Sebelum PAS Ganjil 2021 1.       Proses pengabutan bahan bakar artinya mengubah bahan bakar menjadi 2.       Syarat syar...